Jayapura,-Nasib malang menimpa seorang pria akibat mengambil Handphone dirinya terpaksa harus dikeroyok dan terkena tikaman didada sebelah kanan karena tusukan benda tajam milik salah satu pelaku dan kejadian tersebut berlangsung diatas KM.Dobonsolo di sekitar perairan laut Demta menuju Jayapura, Selasa (23/10) malam pukul 21.00 wit.
Kapolsek Kawasan Pelabuhan Laut (KPL) Jayapura IPTU Wilson Latuasan ketika ditemui diruang kerjanya oleh Humas Polres Jayapura Kota membenarkan kejadian Pengroyokan yang dilakukan oleh JM (24), NR (30), dan DM (39), mengakibatkan korban Hendrik Yowey (21) tahun mengalami luka tusuk dan ahirnya harus mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah Dok II Jayapura.
Kapolsek menuturkan penganiayaan yang mengakibatkan korban mengalami luka tusuk berawal ketika pelaku dan Korban terlibat perdebatan hingga terjadi perkelahian di Kapal saat sedang berlayar menuju Jayapura dan salah satu pelaku sempat dipukul, karena tidak terima lantaran Handphone milik temannya di ambil oleh korban.
Lanjut Kapolsek “sebenarnya korban sudah kembalikan Hp milik temannya pelaku, namun saat mengembalikan Hp tersebut pelaku dan korban sama-sama dalam pengaruh minuman keras dan terjadi cekcok mulut hingga salah satu pelaku dipukul karena tidak terima pelaku dan kedua temannya langsung mengeroyok korban dan disaat yang sama salah satu pelaku langsung mengambil pisau yang dibawah rekannya kemudian menikam korban,” kata Kapolsek (24/10) pagi.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek menambahkan hingga saat ini para pelaku penikaman berinisal DM beserta kedua rekannya yang melakukan pengeroyokan sudah mendekam di Rumah Tahanan Polsek KPL Jayapura guna di proses lebih lanjut, sementara untuk korban penikaman sampai saat ini masih mendapatkan perawatan medis di Rumah Sakit.
“Para pelaku akan di jerat dengan Pasal 170 KUHP dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara lantaran melakukan pengeroyokan yang mengakibatkan korban mengalami luka tikam", ungkap Kapolsek. (*)
Penulis : Subhan
Editor : J.Rumra
Publish : Arifin
Komentar
Posting Komentar